Mendorong kerjasama perdagangan antara kota Ho Chi Minh dan Yangon

(VOVworld) - Sekretaris Komite Partai,  Le Thanh Hai dan Ketua Komite Rakyat kota Ho Chi Minh Le Hoang Quan, pada  Sabtu 26 Mei, telah menerima delegasi tingkat tinggi kawasan Yangon yang dikepalai oleh  Myint Swe, Gubernur kawasan yang sedang melakukan kunjungan  di  kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan).

Mendorong kerjasama perdagangan antara kota Ho Chi Minh dan Yangon - ảnh 1

Mendorong kerjasama perdagangan antara kota Ho Chi Minh dan Yangon.
( Foto: nhatoitravels.com)



Ketika berbicara di pertemuan itu, Ketua Komite Rakyat kota Ho Chi Minh, Le Hoang Quan mengatakan bahwa kota Ho Chi Minh dan kota Yangon mempunyai prospek besar untuk memperluas kerjasama di bidang ekonomi, perdagangan, pariwisata, kebudayaan, kesehatan dan pendidikan.

Sependapat dengan pimpinan kota Ho Chi Minh, Gubernur Myint Swe menegaskan bahwa mendorong kerjasama, terutama kerjasama perdagangan, investasi antara Yangon dan kota Ho Chi Minh merupakan target dalam kunjungan-nya di Vietnam kali ini. Dia memberitahukan bahwa rombongan badan usaha Yangon yang mendampingi delegasi tingkat tinggi kawasan Yangon telah mendapat kesempatan untuk mencari mitra dan kesempatan melakukan investasi di  kota Ho Chi Minh. Ketika menyampaikan penilain tinggi efektivitas investasi badan-badan usaha Vietnam pada umumnya dan kota Ho Chi Minh pada khususnya,  Myint Swe juga mengundang badan-badan usaha kota Ho Chi Minh supaya  terus  melakukan kunjungan, meneliti, mencari tahu pasar  untuk melakukan investasi di Yangon pada waktu mendatang./.

Komentar

Yang lain