Mengembangkan ekonomi hijau - arah wajar yang dijalankan Vietnam

(VOVwold) - Lokakarya dengan tema: “Ekonomi hijau dan perkembangan yang berkesinambungan”  yang diadakan di kota Ha Long, Vietnam Utara telah menyerap keikut-sertaan lebih dari 100 pakar ekonomi dan lingkungan hidup di seluruh Vietnam. Para hadirin sepakat menilai ekonomi hijau adalah pilihan yang sebaik-baiknya bagi perkembangan yang berkesinambungan di semua negara, khususnya bagi negara-negara sedang berkembang  seperti Vietnam.

Mengembangkan ekonomi hijau - arah wajar yang dijalankan Vietnam - ảnh 1
Lokakarya "Ekonomi hijau dan perkembangan yang berkesinambungan”
(Foto: tintuc.xalo.vn)

Agar supaya Vietnam cepat mempunyai perekonomian yang hijau dan berkesinambungan, beberapa hadirin  mengatakan bahwa  pemerintah sebaiknya  memperhatikan mempelajari dan memecahkan masalah-masalah tentang pengawasan pelaksanaan target-target pertumbuhan hijau, menyelipkan faktor lingkungan hidup pada perancangan perkembangan, pengembangan ilmu pengetahuan teknologi dan menjunjung tinggikonsumsi hijau. Pertama-tama memprioritaskan bidang-bidang: Mengembangkan pertanian secara berkesinambungan, memanfaatkan dan menggunakan sumber energi terbarukan, mempoduksi, mengelola dan menggunakan sumber air bersih, melakukan ubarnisasi, membangun infrastruktur ekologi dan mengembangkan pariwisata. Banyak hadirin mengusulkan kepada Pemerintah supaya  melakukan langkah-langkah dan membuat kebijakan untuk menyerap investasi dari sektor swasta, sektor luar negeri,memberikan bantuan teknis  dan dana  dari  komunitas internasional untuk zona-zona ekonomi hijau, mengkoordinasikan pengembangan faktor dalam dengan kerjasama internasional, memasyarakatkan pekerjaan menjaga lingkungan hidup./.

Komentar

Yang lain