Menghadapi dan Memecahkan ​Akibat Pandemi COVID-19 – Dua Prioritas Sekjen PBB pada Masa Bakti ke-2

(VOVWORLD) - Pada tanggal 8 Juni, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) mengadakan pertemuan untuk mengesahkan Resolusi 2580 (2021) yang merekomendasikan kepada Majelis Umum untuk  mengangkat António Guterres menjabat Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB untuk masa bakti kedua mulai tanggal 1 Januari 2022 hingga tanggal 31 Desember 2026. Juga pada pertemuan itu, DK menyetujui pernyataan resmi tentang resolusi pengangkatan Sekjen PBB.

Bapak António Guterres adalah satu-satunya kandidat yang dinominasikan oleh negara-negara anggota PBB untuk posisi Sekjen PBB dalam masa bakti 2022-2026. Dalam pidato pencalonannya, Guterres menekankan bahwa prioritas untuk periode mendatang meliputi terus menghadapi pandemi COVID-19 dan menghadapi konsekuensinya.

Guterres mengatakan dia akan bekerja untuk mendorong perdamaian dan keamanan, terus mengembangkan perlindungan lingkungan dan memperkuat penanggulangan perubahan iklim.

Seperti yang diprakirakan, Majelis Umum PBB akan mengesahkan resolusi untuk menunjuk Sekjen PBB untuk masa bakti 2022-2026 pada tanggal 18 Juni.

Komentar

Yang lain