Menhan Vietnam, Ngo Xuan Lich menerima Menlu Australia, Senator, Marise Payne

(VOVWORLD) - Ketika menerima Menlu Australia, Marise Payne pada Rabu (12 juni) di Kota Hanoi, Jenderal Ngo Xuan Lich, Menteri Pertahanan (Menhan) Vietnam menilai bahwa pada waktu lalu, hubungan kerjasama Vietnam – Australia pada umumnya dan hubungan kerjasama pertahanan bilateral pada khususnya terus mencapai banyak langkah perkembangan, khususnya ketika dua negara resmi meningkatkan hubungan ke kemitraan komprehensif.
Menhan Vietnam, Ngo Xuan Lich menerima Menlu Australia, Senator, Marise Payne - ảnh 1 Menhan Vietnam, Ngo Xuan Lich (kiri) dan Menlu Australia, Marise Payne (Foto: Doan Tan/VNA)

Tentang aktivitas-aktivitas pertahanan baru-baru ini, Menhan Ngo Xuan Lich menganggap bahwa kunjungan ini telah turut memperkuat temu pergaulan antara rakyat, tentara dua negara dan menciptakan opini umum baik tentang kerjasama Vietnam – Australia, memberikan sumbangan bagi perdamaian dan perkembangan yang bersama di kawasan.

Pada pihaknya, Menlu Marise Payne menegaskan bahwa Vietnam adalah mitra penting bagi Australia di kawasan, bersamaan itu, berkomitmen agar Australia akan terus membantu Vietnam dalam proses berpartisipasi dalam aktivitas penjagaan perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Tentang kerjasama dalam rangka multilateral, dua pihak sepakat akan mempertahankan konsultasi, kerjasama erat melalui mekanisme-mekanisme regional yang dibimbing oleh ASEAN dan Forum ASEAN – Australia.    

Komentar

Yang lain