(VOVworld)- Atas undangan Ketua Parlemen Kerajaan Thailand Somsak Kiatsuranont, pada Senin pagi (3 Desember), delegasi tingkat tinggi Majelis Nasional (MN) Vietnam yang dikepalai Ketuanya Nguyen Sinh Hung telah tiba di Bangkok, memulai kunjungan resmi di Kerajaan Thailand. Setelah upara penyambutan resmi, Ketua MN Vietnam Nguyen Sinh Hung dan Ketua Parlemen Thailand, Somsak Kiatsuranont bersama-sama memimpin pembicaraan. Ketua MN Nguyen Sinh Hung menegaskan: MN Vietnam mendukung peningkatan hubungan dua negara ke hubungan kemitraan strategis pada waktu mendatang, dan mengatakan: Ini akan merupakan satu kemajuan penting untuk mengeratkan lebih lanjut lagi dan membawa hubungan dua negara berkembang secara intensif dan mencapai hasil praksis, demi kepentingan rakyat dua negeri, demi perdamaian, kestabilan dan perkembangan di kawasan.
Pada pihaknya, Ketua Parlemen Thailand, Somsak Kiatsuranont berharap supaya Parlemen dan Pemerintah dua negara terus memperkuat kerjasama di semua bidang, demi perkembangan, kesejahteraan masing-masing negara dan memberikan sumbangan pada perdamaian, kestabilan dan perkembangan di kawasan dan di dunia. Dua pihak sepakat terus memperkuat pertukaran delegasi berbagai tingkat, mendorong lebih banyak lagi aktivitas dari dua kelompok legislator persahabatan Vietnam-Thailand dan Thailand-Vietnam, melakukan secara lebih baik peranan sebagai jembatan penghubung dalam hubungan kerjasama baik antara dua negara.
Ketua MN VietnamNguyen Sinh Hung (kiri) dan Ketua Senat Kerajaan Thailand, Nikom Wiratpanich (kanan).
(Foto:tienphong.vn)
Pada pagi hari-nya, Ketua MN Vietnam Nguyen Sinh Hung mengadakan pertemuan dengan Ketua Senat Kerajaan Thailand, Nikom Wiratpanich. Ketua MN Nguyen Sinh Hung menunjukkan: Vietnam menganggap penting hubungan persahabatan dan kerjasama di banyak bidang dengan Kerajaan Thailand serta menegaskan: Kunjungan delegasi Vietnam di Thaiand kali ini bertujuan mendorong hubungan persahabatan dan kerjasama antara dua lembaga legislatif, bersamaan itu memperluas prospek kerjasama baru dalam hubungan bilateral maupun dalam kerjasama regional dan internasional. Ketua Senat Thailand Nikom Wiratpanich berharap supaya Vietnam dan Thailand terus mengembangkan peranan yang penting dalam mengkonektivitaskan semua aktivitas kerjasama dalam ASEAN, demi perdamaian, perkembangan dan kepentingan masing-masing pihak.
Pada sore harinya, Ketua MN Nguyen Sinh Hung mengadakan pertemuan dengan PM Thailand Yingluck Shinawatra. Ketua Nguyen Sinh Hung menyambut gagasan Thailand dalam meningkatkan hubungan dua negara ke hubungan kemitraan strategis dan menekankan: peristiwa ini akan memberikan hasil guna besar baik terhadap dua ngara maupun terhadap seluruh ASEAN dan kawasan demi perdamaian, keamanan, kestabilan dan kerjasama dan perkembangan.
Pada pihaknya, PM Thailand Yingluck Shinawatra sependapat dengan Ketua MN Nguyen Sinh Hung dan berpendapat bahwa peningakatan hubungan kerjasama antara dua negara ke hubungan kemitraan strategis pada latar belakang kesulitan bersama dari situasi dunia ialah masalah lapangan kerja yang perlu, untuk mendorong pengembangan sosial - ekonomi masing negara, memberikan sumbangan pada perkembangan bersama di kawasan dan di dunia. Dia juga berharap dua lembaga legislatif Thailand dan Vietnam tidak henti-hentinya mendorong aktivitas pertukaran delegasi, berbagi pengalaman legislatif, terus memberikan bantuan kuat kepada hubungan kerjasama antara dua pemerintah demi kepentingan dua bangsa.
Juga pada sore harinya, Ketua MN Nguyen Sinh Hung menerima Asosiasi Persahabatan Thailand-Vietnam dan Ketua Kelompok Legislator Persahabatan Thailand-VN.
Pada malam harinya MN Nguyen Sinh Hung dan delegasi tingkat tinggi MN Vietnam menghadiri resepsi yang diselenggarakan oleh Ketua Parlemen Thailand Somsak Kiatsuranont./.