Mesir dan Yordania berkoordinasi mendorong pembentukan Negara Palestina

(VOVworld) – Mesir dan Yordania sedang berkoordinasi dengan Pemerintah Palestina untuk mendorong pembentukan satu Negara Palestina dengan Jerusalem Timur sebagai ibukota yang berada disamping Negara Israel.

Mesir dan Yordania berkoordinasi mendorong pembentukan Negara Palestina - ảnh 1
Menlu Mesir, Sameh Shoukry dan timpalannya dari Yordan, Ayman Al-Safadi
(Foto: baoquocte.vn)
Pada jumpa pers bersama pada Kamis (16 Maret), di Kairo, Menteri Luar Negeri (Menlu) negeri tuan rumah, Sameh Shoukry dan timpalannya dari Yordania, Ayman Al-Safadi memberitahukan bahwa solusi dua Negara bertujuan memecahkan krisis di Timur Tengah antara Israel dan Palestina, merupakan jalan satu-satunya untuk memberikan perdamaian dan kestabilan di kawasan.

Dua diplomat berkomitmen akan mendorong upaya-upaya perundingan untuk membentuk negara Palestina dengan Jerusalem Timur sebagai ibukota-nya, bersamaan itu menyerukan kepada komunitas internasional supaya terus mendukung rekonstruksi Jalur Gaza dan membantu warga miskin Palestina. Dua Menlu menyatakan kegembiraan ketika menyaksikan hubungan bilateral antara Mesir dan Yordania  tidak henti-hentinya berkembang pada waktu lalu, menyerukan kepada dua fihak supaya memperkuat kerjsama di bidang-bidang ekonomi, perdagangan dan investasi.

Komentar

Yang lain