Negara-negara Arab menegaskan solidaritas demi perdamaian di kawasan

(VOVWORLD) - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Liga Arab yang berlangsung di Arab Saudi menegaskan pendirian konsekuen untuk menjaga perdamaian dan solidaritas di kawasan, khususnya dalam masalah-masalah yang bersangkutan dengan Jerusalem, Suriah, Yaman dan Iran.
Negara-negara Arab menegaskan solidaritas demi perdamaian di kawasan - ảnh 1 Panorama KTT Liga Arab di Dhahran, Arab Saudi, 15/4 (Foto: Xinhua / VNA)

Dalam pernyataan bersama yang dikeluarkan pada acara penutupan KTT tahunan, Minggu (15/4), Liga Arab menekankan bahwa bentrokan yang berlangsung selama puluhan tahun ini antara Palestina dan Israel merupakan masalah utama yang mencemaskan seluruh dunia Arab. Liga Arab memprotes keras keputusan Pemerintah Amerika Serikat yang mengakui Jerussalem sebagai Ibukota Israel dan memindahkan Kantor Kedutaan Besar AS dari Tel Aviv ke kota ini, bersamaan itu menyatakan harapan bahwa semua negara lain tidak mengikuti Amerika Serikat untuk memaksakan langkah-langkah yang merugikan kedaulatan negara-negara Arab.

Yang bersangkutan dengan krisis di Yaman, Liga Arab mengimbau kepada komunitas internasional supaya mengenakan sanksi terhadap Iran, tidak membolehkan Teheran membantu pasukan pembangkang Houthi, tindakan yang dianggap Liga Arab melanggar Resolusi 2216 dari Perserikatan Bangsa-Bangsa dan hukum internasional.

KTT Liga Arab menegaskan kembali bahwa solusi politik merupakan jalan satu-satunya untuk menangani krisis di Suriah. Hanya melalui menghapuskan sama sekali kelompok-kelompok teroris dan negara-negara adi kuasa di dunia menghentikan intervensi secara ilegal terhadap Suriah, maka baru bisa menciptakan kesempatan bagi warga Suriah membangun satu negara yang independen.

Komentar

Yang lain