Negara-negara di Sub-kawasan sungai Mekong berupaya mendongkrak pariwisata

(VOVWORLD) - Negara-negara di Sub-kawasan sungai Mekong yang diperluas (GMS), pada Rabu (26/8), mengadakan konferensi tingkat tinggi secara virtual “Destination Mekong” yang pertama guna membahas langkah-langkah dalam mendongkrak “industri tanpa asap” di tengah dan pasca krisis akibat wabah Covid-19.
Negara-negara di Sub-kawasan sungai Mekong berupaya mendongkrak pariwisata - ảnh 1Para wisatawan mengunjungi Istana Kerajaan di Bangkok, Thailand (Foto: AFP / VNA) 

Dalam pernyataan-nya, Kementerian Pariwisata Kamboja memberitahukan, dalam konferensi tersebut para pejabat pariwisata senior GMS, yaitu: Kamboja, Laos, Myanmar, Thailand, Tiongkok, dan Vietnam, telah menyinggung banyak topik yang berbeda. Yang menonjol ialah solusi-solusi menghadapi dampak pandemi Covid-19, cara memulihkan pariwisata serta langkah-langkah yang bisa dilaksanakan masing-masing negara GMS untuk menjamin keselamatan wisatawan dan mencegah penularan wabah.

Komentar

Yang lain