Pameran bidang khusus dengan tema “Maskot Vietnam”

(VOVworld) – Kira-kira 100 benda tipikal tentang berbagai jenis maskot sedang dipamerkan di Museum Sejarah Nasional, kota Hanoi pada Rabu (28 Oktober). Benda-benda yang dipamerkan di museum ini berpenanggalan sejak periode penegakan Negara sampai zaman dinasti Kerajaan Nguyen dan digolongkan dalam beberapa kelompok seperti: benda luhur dalam kebudayaan Dong Son, benda berbentuk naga, kilin, bangau, singa, 12 binatang dalam shio. Semua benda yang dipamerkan ini dipilih dari gudang benda yang sedang dijaga di museum tersebut.


Pameran bidang khusus dengan tema “Maskot Vietnam” - ảnh 1
Maskot yang dipamerkan kali ini
(Foto: laodong.com.vn)


Bapak Pham Van Doan, Wakil Direktur Museum Sejarah Nasional Vietnam, memberitahukan: “Ini merupakan tema khusus yang mendapat perhatian besar dari Museum Sejarah Nasional, dengan harapan supaya bisa membangun satu perangkat benda perkenalan tentang maskot Vietnam, melalui itu dapat memanifestasikan ciri-ciri yang paling khas tentang sejarah Vietnam sepanjang proses sejarah bangsa. Kami ingin memperkenalkan secara paling lengkap dan menyeluruh tentang maskot Vietnam.

Pameran ini membantu massa rakyat lebih memahami kekayaan, keaneka-ragam dan keunikan dari maskot Vietnam. Ibu Trinh Thanh Thuy, seorang warga kota Hanoi, memberitahukan: “Menurut saya, lambang maskot Vietnam membawa banyak ciri khas dengan berbagai motif, garis dan detail yang sangat halus dan luwes di benda pameran ini. Jika datang kemari, maka para artisan dari berbagai desa kerajinan akan bisa menerima dan menghasilkan maskot-maskot murni Vietnam ”.

Pameran ini berlangsung sampai awal tahun 2016.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain