Pameran foto tentang Presiden Ho Chi Minh di Aljazair dan Ukraina

(VOVworld) – Sehubungan dengan peringatan ulang tahun ke-125 Hari Lahirnya Presiden Ho Chi Minh (19 Mei 1890-15 Mei 2015), Partai yang berkuasa Front Pembebatasan Nasional Aljazair (FLN) mengadakan pameran foto dengan lebih dari 100 foto berwarna dan foto hitam-putih tentang Presiden Ho Chi Minh dan hubungan tradisional  Vietnam-Aljazair.


Pameran foto tentang Presiden Ho Chi Minh di Aljazair dan Ukraina - ảnh 1
Pameran foto tentang Presiden Ho Chi Minh di Aljazair
(Foto: vietnamplus.vn)

Pada pameran ini, Anggota Polit Biro urusan informasi dari FLN, Bouhedja Said memberitahukan bahwa pada tahun 2015 akan berlangsung banyak peristiwa penting bagi bangsa Vietnam, diantaranya ada peringatan ulang tahun ke-125 Hari Lahirnya Presiden Ho Chi Minh. Di Aljazair, kami akan juga berusaha memanifestasikan solidaritas dan persahabatan dengan Vietnam dan memanifestasikan bahwa bangsa Aljazair selalu disamping para sahabat Vietnam, bahu-membahu dengan bangsa Vietnam. Dia juga menekankan bahwa Presiden Ho Chi Minh adalah seorang pemimpin revolusi brilian dan agung tapi juga sangat sederhana.

Di Ukraina, Asosiasi Persahabatan Ukraina-Vietnam berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Vietnam di Ukraina membuka pameran tentang Presiden Ho Chi Minh pada Jumat (15 Mei) di Perpustakaan Parlemen di kota Kiev. Di sini, Duta Besar Vietnam untuk Ukraina menilai tinggi upaya Asosiasi Persahabatan Ukraina-Vietnam dan sahabat-sahabat Ukraina dalam Parlemen dan Kementerian Luar Negeri dalam mengoleksi foro-foto dan dokumen yang bernilai tentang riwayat hidup dan usaha Presiden Ho Chi Minh, khususnya semua aktivitas Beliau di Ukraina. Dia menegaskan bahwa pameran foto tentang Presiden Ho Chi Minh kali ini merupakan aktivitas sangat bermakna dan praksis sehubungan dengan peringatan ulang tahun ke-125 Hari Lahir Presiden Ho Chi Minh, turut memperkuat pengertian rakyat Ukraina tentang Presiden Ho Chi Minh, negeri dan manusia Vietnam, melalui itu memperkokoh dan mengembangkan lebih lanjut lagi hubungan persahabatan tradisional dan kerjasama di banyak segi antara dua negara, dua bangsa Vietnam dan Ukraina./.


Komentar

Yang lain