Pameran Tematik “Surat Kabar MN dengan Pemilu yang Pertama”

(VOVWORLD) - Pada Selasa pagi (23 Oktober), di Kota Hanoi, Presiden Vietnam, Luong Cuong dan Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man menghadiri Pameran tematik “Surat Kabar MN dengan Pemilu yang Pertama (6 Januari 1946)”. 
Pameran Tematik “Surat Kabar MN dengan Pemilu yang Pertama” - ảnh 1Presiden Luong Cuong dan Ketua MN Tran Thanh Man menghadiri pameran tersebut. Foto: VOV

Pameran ini diselenggarakan Kantor MN menjelang peringatan HUT ke-80 Hari Pemilu MN Vietnam yang pertama (6 Januari 1946-6 Januari 2026) dan melayani Persidangan ke-8 MN angkatan XV.

Pemilu yang pertama untuk memilih MN Republik Demokratik Vietnam pada tgl 6 Januari 1946, kini Republik Sosialis Vietnam, merupakan peristiwa bersejarah yang amat penting, membuka proses pembangunan rezim demokratis baru di Vietnam. Surat kabar MN merupakan koran yang memiliki rekam jejak istimewa karena hanya diterbitkan dalam waktu singkat (dari 17 Desember 1945 sampai 6 Januari 1946). Meski hanya diterbitkan 15 nomor dan beraktivitas selama 21 hari, tetapi surat kabar tersebut telah memberikan sumbangan penting pada propaganda tentang Pemilu.

Komentar

Yang lain