PBB Perpanjang Pengangkutan Barang Bantuan ke Suriah
(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK-PBB), pada 9 Juli, memperpanjang resolusi yang membolehkan pengangkutan barang bantuan ke Suriah lintas perbatasan Turki setelah Rusia dan Amerika Serikat (AS), dua di antara lima negara anggota tetap DK PBB, menyepakati satu kompromi pada menit terkahir perundingan untuk menjamin agar jutaan warga Suriah mendapat bantuan selama 12 bulan mendatang.
Warga Suriah mengungsi dari zona perang di provinsi Hasakeh pada 2 Juni 2021 (Foto: AFP/VNA) |
Resolusi yang membolehkan pengangkutan barang bantuan lintas batas ke Suriah akan habis waktu pada 10 Juli, tetapi pada 8 Juli lalu Rusia mengusulkan perpanjangan 6 bulan lagi. Namun setelah AS dan Rusia berunding pada 9 Juli pagi, DK PBB sepakat mengesahkan perpanjangan resolusi tersebut 12 bulan lagi.