Pembukaan Festival Film Vietnam ke-21

(VOVWORLD) - Festival Film Vietnam ke-21 dengan tema: “Membangun  industri perfilman Vietnam yang bersifat  nasional, manusiawi, kreatif dan berintegrasi” telah diadakan pada Sabtu malam (23 November), di Kota Vung Tau, Provinsi Ba Ria – Vung Tau, Vietnam Selatan.
Pembukaan Festival Film Vietnam ke-21 - ảnh 1 Satu acara kesenian dalam festival tersebut (Foto: chinhphu.vn)

Festival tersebut merupakan kesempatan untuk memperkenalkan kepada para penonton karya-karya baru dari perfilman Vietnam, memuliakan talenta kesenian sejati, film-film yang kental dengan jati diri nasional, kaya dengan  sifat kemanusiaan dan kekreatifan. Seluruh jumlah film yang dikirim untuk bertanding pada Festival ini adalah 74 film dari 4 ragam film yaitu: film cerita, film dokumenter, film ilmiah dan film animasi.

Dalam rangka festival yang berlangsung dari 23-27/11 tersebut, juga diadakan kegiatan-kegiatan yang bersangkutan dengan tema Festival ini seperti : Pameran tematik “Laut dan pulau Vietnam di bawah sudut pandang perfilman”, Lokakarya “Latar belakang pembuatan film di Vietnam”; Lokakarya “Meningkatkan kualitas film Vietnam pada era integrasi internasional”; Temu pergaulan antara para seniman-seniwati perfilman dengan angkatan-angkatan bersenjata dan sebagainya.

Acara penutupan dan pemberian hadiah Festival tersebut akan diadakan pada tanggal 27/11. Panitia Penyelenggara akan memberikan hadiah kepada film-film yang terkemuka, hadiah untuk perseorangan yang termasuk: Sutradara yang terkemuka, Pencipta skenario yang terkemuka, Bintang film putri yang terkemuka dan Bintang film putra yang terkemuka.

Komentar

Yang lain