Pembukaan SEA Games 27

(VOVworld) – Acara pembukaan Pesta Olahraga Asia Tenggara – SEA Games 27 yang bergelora, berwarna-warni dan kental dengan identitas tradisonal dengan tema “Hijau – bersih dan damai” telah diadakan di Stadion Wunna Thikdi di Nay Pyi Daw, ibukota Myanmar pada Rabu malam (11 Desember). Satu pesta musik dan cahaya yang cemerlang dengan pertunjukan dari kira-kira 8.000 seniman-seniwati yang memanifestasikan proses terbentuknya sejarah negeri Myanmar telah mengawali acara pembukaan Festival yang megah tersebut.

Pembukaan SEA Games 27 - ảnh 1
Kontingen olahraga Vietnam pada SEA Games 27
(Foto: vtc.vn)

Melalui acara pembukaan Pesta, negara tuan rumah SEA Games 27 ingin menyampaikan pesan yang mengimbau supaya menjaga lingkungan hidup, membangun satu planit hijau, bersamaan itu memuliakan semangat solidaritas, perkaitan dan perasaan luhur antara semua negara Asia Tenggara. Myanmar juga ingin menyosialisasikan citra sebagai satu negara Myanmar baru kepada seluruh dunia.

Kontingen olahraga Vietnam yang menghadiri SEA Games 27 terdiri dari 550 orang, diantaranya ada 519 atlet. Target Vietnam ialah merebut dari 70 sampai 85 medali emas dan masuk 3 besar.

Walaupun SEA Games 27 resmi dibuka pada Rabu 11 Desember, tapi banyak pertandingan di berbagai mata pertandingan telah dilakukan sejak 4 Desember. Terhitung sampai Rabu sore (11 Desember), kontingen olahraga Myanmar tetap memelopori daftar umum perolehan medali dengan 18 medali emas, 8 medali perak dan 10 medali perunggu. Kontingen olahraga Vietnam menduduki posisi ke-2 dengan 10 medali emas, 5 medali perak dan 7 medali perunggu./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain