Penataran untuk berbicara dan memberikan informasi kepada pers

(VOVworld) – Pada Selasa (7 Agustus) di kota Hanoi, Kementerian Informasi dan Komunikasi Vietnam mengadakan konferensi penataran dan penggelaran peraturan berbicara dan memberikan informasi kepada pers dengan semua kementerian, badan setingkat kementerian, badan Pemerintah  dan semua provinsi di Vietnam Utara. Peraturan baru tentang berbicara dan memberikan informasi kepada pers ini menggantikan peraturan yang diberlakukan pada tahun 2007 dan mulai efektif sejak Juli 2013. Dalam peraturan baru ini ada banyak isi baru dan tambahan seperti: tambah nomor telephon, email dari pembicara, orang yang mendapat mandat untuk berbicara; badan-badan administrasi negara harus memberikan informasi secara periodik setiap 3 bulan sekali terbanding dengan 6 bulan seperti peraturan lama.

Penataran untuk berbicara dan memberikan informasi kepada pers - ảnh 1
Salah satu konferensi tentang peraturan tersebut
(Foto: mic.gov.vn)

Dalam konferensi ini, pimpinan Kementerian Informasi dan Komunikasi Vietnam memberikan bimbingan tentang hak dan tanggung jawab kepala badan administrai dalam berbicara dan memberikan informasi; masalah menolak untuk berbicara dan memberikan informasi; tanggung jawab semua kantor pemberitaan dan wartawan. Menurut itu, orang yang berhak berbicara dan memberikan informasi kepada pers adalah kepala badan administrasi negara; orang yang mendapat tugas atau mandat dari kepala badan administrasi untuk berbicara dan memberikan informasi permanen kepada pers. Kantor-kantor pemberitaan bertanggung jawab memuat, menyebar-luaskan dan memanifestasikan secara jujur isi yang dikeluarkan, informasi yang diberikan pembicara dan orang yang mendapat mandat unutuk berbicara; bersamaan itu mencatat secara jelas nama pembicara atau orang yang mendapat mandat untuk berbicara./.

Komentar

Yang lain