Perdana Menteri memberikan bimbingan untuk mengatasi akibat hujan dan banjir di daerah Vietnam Tengah dan daerah Tay Nguyen

(VOVworld) – Hujan dan banjir di daerah Vietnam Tengah dan daerah Tay Nguyen telah membuat 34 orang tewas dan hilang, menyebabkan kerugian berat dalam hal ekonomi, harta benda dan berpengaruh secara serius terhadap produksi dan kehidupan rakyat. Perdana Menteri Pemerintah Vietnam telah memberikan bimbingan kepada Kementerian Keuangan Vietnam untuk memasok kira-kira 5.000 ton beras untuk membantu penduduk di provinsi Nghe An dan provinsi Ha Tinh supaya  lepas dari kelaparan. Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam, memberikan secara gratis 150.000 vaksin anti penyakit mulut dan kaki, memberikan vaksin anti kolera dan memberikan bahan kimia anti kuman kepada semua provinsi yang kebanjiran. Semua daerah sedang memobilisasi semua kendaraan, pasukan dan organisasi untuk memberikan bantuan pangan, air minum, barang komoditas kepada penduduk, menjamin supaya jangan ada orang yang lapar dan haus.

Perdana Menteri memberikan bimbingan untuk mengatasi akibat hujan dan banjir di daerah Vietnam Tengah dan daerah Tay Nguyen - ảnh 1
Banyak daerah di Vietnam Tengah masih kegenangan air
(Foto: thethaovanhoa.vn)

Perdana Menteri Pemerintah juga baru saja mengirim tilgram dinas yang meminta kepada Komite Rakyat semua provinsi dan kota supaya terus memeriksa dan aktif mengungsikan penduduk dari daerah-daerah yang terancam bisa terkena banjir, longsor tanah, daerah yang mengalami kegenangan berat, ke tempat yang aman. Perdana Menteri Pemerintah juga mengirimkan rasa simpati dan duka cita yang mendalam kepada orang yang sanak keluarganya tewas, hilang dan luka-luka.

Hujan dan banjir di Vietnam Tengah dan daerah Tay Nguyen pada hari-hari yang lalu telah membuat 40 orang tewas dan hilang. Hujan dan banjir juga membuat kira-kira 243.000 rumah kegenangan air, atapnya terbang, runtuh, terhanyutkan; kira-kira 3.000 Ha padi dan area cocok tanam rusak; 4 kapal dan perahu terbalik, tenggelam atau mengalami kecelakaan.

Semua daerah sedang dengan giat menggelarkan langkah-langkah mencegah dan menghadapi hujan dan banjir di tempat-tempat titik berat; memobilisasi tenaga untuk menolong korban di daerah yang kegenangan air; memberikan bimbingan dan berkoordinasi mengoperasikan waduk-waduk di daerah untuk membatasi kerugian seminimal mungkin./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain