Peringatan Hari Internasional bersolidaritas dengan rakyat Palestina diadakan di kota Hanoi

(VOVworld) – Acara peringatan Hari Internasional bersolidaritas dengan rakyat Palestina diadakan di kota Hanoi, Selasa (22/12). Pada acara peringatan ini, Youssouf Abdel – Jelil, penjabat Koordinator Tetap Perserikatan Bangsa-Bangsa di Vietnam menyampaikan pesan dari Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB), Ban Ki-moon tentang Hari Internasional bersolidaritas dengan rakyat Palestina.


Peringatan Hari Internasional bersolidaritas dengan rakyat Palestina diadakan di kota Hanoi - ảnh 1
Dubes Palestina di Vietnam berbicara di depan acara peringatan ini
(Foto: VNA)


Ho Anh Dung, Ketua Komite Solidaritas dengan Rakyat Palestina menyatakan dukungan dan solidaritas dari rakyat Vietnam terhadap perjuangan yang adil dari rakyat Palestina. Dia memberitahukan bahwa hubungan persahabatan tradisional yang erat antara Vietnam dan Palestina merupakan fundasi yang penting untuk mendorong hubungan-hubungan ekonomi dan perdagangan antara dua negara. Dua negara sekarang memiliki banyak potensi kerjasama untuk bersama-sama berkembang di semua bidang, khususnya di bidang politik, ekonomi dan pariwisata.

Pada pihaknya, Duta Besar Palestina di Vietnam, Saadi Salama menegaskan bahwa hubungan solidaritas dan persahabatan yang diberikan rakyat Vietnam kepada usaha perjuangan yang adil dari rakyat Palestina selama puluhan ini merupakan tenaga pendorong yang besar, membawa dua negara saling mendekat dan memperkokoh hubungan persahabatan yang istimewa ini.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain