Pertemuan keluarga pendengar yang ke-4 di kota Yogyakata, Indonesia

(VOVworld) - “Radio bring you to find amaizing friendship and enjoymen world” merupakan tema: "Pertemuan keluarga pendengar yang ke-4" yang berlangsung pada Sabtu sore (10 Desember) di kota Yogyakarta, Indonesia dengan dihadiri oleh para wakil dari  Radio Republik Indonesia (RRI),  Radio Suara Vietnam (VOV), Radio Hongkong (Tiongkok) beserta lebih dari 60 pendengar Indonesia di beberapa propinsi dan kota di seluruh Indonesia seperti Lombok, Kalimantan, Surabaya, Jakarta, Yogyakarta dan lain-lain..


Pertemuan  keluarga pendengar yang ke-4 di kota Yogyakata, Indonesia - ảnh 1

(Foto:vovvn)

Ketika berbicara di depan upacara pembukaan pertemuan ini, Rudy Hartono, Ketua Borneo Listener Club, Kepala Panita Penyelenggara pertemuan ini memberitahukan: “Siaran TKPR kali ini dilakukan di Yogyakarta. Hari ini kami telah menyambut kedatangan wakil dari VOV, yaitu kak Huong Tra atau Melisa. Tujuan kita adalah mengadakan pertemuan untuk baik para pendengar maupun antara pendengar dengan penyiar. Tujuan lainnya ialah berbagi pandangan dimana kita juga mengundang penyiar lainnya untuk memberikan wawasan tentang memonitor radio, tentang semangat kembali mendengarkan radio”. 


Sehubungan dengan ini, Direktor VOV Internasional, Nguyen Tien Long telah menyampaikan ucapan selamat dan berharap supaya persahabatan dan kerjasama antara pendengar Indonesia dan VOV Internasional semakin berkembang. Banyak pendengar telah menyampaikan kesan-kesan dan memberikan penilaian terhadap program-program siaran VOV Internasional. Juga sehubungan dengan peristiwa ini, Hazairin R.Junep, pendengar dari banyak program siaran VOV Internasional seperti Spanyol, Rusia, Perancis, Inggeris dan Indonesia telah membuka “Sudut pandang dari Vietnam” di perpustakaan-nya dengan nama: “DX Museum & Library”.

Ini adalah pertemuan ke-2  yang diperuntukkan bagi para pendengar program siaran  bahasa Indonesia  dari VOV Internasional.Sebagai peranan  menjembatani informasi dan menyampaikan informasi kepada para pendengar Indoneia tentang perkembangan Vietnam di semua segi, turut membantu para pendengar  semakin lebih mengerti tentang  Vietnam.

Bersama dengan acara berita,  marilah para pendengar  mengakses  Website: www.vovworld.vn untuk  mendengarkan dan melihat adekan pertemuan ini.

Komentar

Yang lain