Pertunjukan Mega Tarian Xoe kuno menetapkan rekor paling besar di Vietnam

(VOVworld) – Mega tarian “Xoe” yang paling besar selama ini dengan 6 ragam tarian Xoe kuno, asal usul dari 36 ragam tarian Xoe Thai di daerah Vietnam Barat Laut telah dipertunjukkan oleh 2013 seniman-seniwati dan artis, sehingga menciptakan satu ruang kebudayaan dan kesenian yang khas. Pertunjukan tarian yang mencapai rekor Guiness ini dilakukan penduduk provinsi Yen Bai (Vietnam Utara) selama 45 menit bertujuan menyerap kedatangan wisatawan untuk menguak rahasia keindahan dari bumi yang kaya raya dengan kebudayaan ini.

Pertunjukan Mega Tarian Xoe kuno menetapkan rekor paling besar di Vietnam - ảnh 1
2013 orang berpartisipasi pada Mega tarian "Xoe" ini
(Foto: vov.vn)

Mega Tarian Xoe yang paling besar di Vietnam ini adalah aktivitas untuk menyambut upacara pengumuman keputusan mengesahkan proyek membangun kota madya Nghia Lo menjadi kecamatan provinsi budaya dan pariwisata untuk periode 2013-2020. Sehubungan dengan ini, kota madya tersebut juga mengadakan banyak aktivitas kebudayaan, olahraga yang kental dengan identitas etnis di daerah Vietnam Barat Laut untuk menyambut kedatangan wisatawan dan membangkitkan semangat kebanggaan bangsa dari penduduk daerah./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain