PM Nguyen Tan Dung melakukan temu kerja dengan Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam

(VOVworld) – Pada temu kerja yang diadakan pada Selasa pagi (10 Maret), di kota Hanoi, Perdana menteri (PM) Nguyen Tan Dung dan Presidium  Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam menilai hasil pelaksanaan mekanisme koordinasi tentang hubungan kerja antara Pemerintah dan Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam pada tahun 2014 dan menyetujui titik berat koordinasi kerja pada tahun 2015.


PM Nguyen Tan Dung melakukan temu kerja dengan Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam - ảnh 1
PM Nguyen Tan Dung di depan temu kerja dengan
Konferderasi Serikat Buruh Vietnam
(Foto: vov.vn)

PM Nguyen Tan Dung meminta kepada Federasi Serikat Pekerja Vietnam supaya terus berkoordinasi secara erat dengan Pemerintah di semua bidang kerja pada tahun 2015. Beliau menekankan: “Kita berkoordinasi lebih baik untuk lebih menjamin dan memikirkan kepentingan dan kehidupan pekerja  dalam masalah  taman kanak-kanak untuk anak-anak kaum pekerja, perumahan untuk kaum buruh, soal ikut serta dalam asuransi sosial badan usaha untuk kaum pekerja atau masalah utang gaji. Serikat Buruh harus memikirkan secara lebih baik kehidupan pekerja”.

PM Nguyen Tan Dung juga meminta kepada Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam supaya terus berkoordinasi dengan Pemerintah dalam menyusun undang-undang dan kebijakan, khususnya tentang kebijakan-kebijakan yang bersangkutan langsung dengan  kaum buruh, pegawai negara dan pekerja, melaksanakan secara efektir kesimpulan PM Pemerintah dalam temu-temu kerja dengan Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam, memperkuat koordinasi erat dalam proses perundingan Perjanjian Kemitraan Trans Pasifik (TPP)./.

Komentar

Yang lain