PM Pham Minh Chinh Pimpin Sidang Pemerintah Periodik Februari

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, pada 3 Maret memimpin sidang Pemerintah periodik Februari 2022.
 
PM Pham Minh Chinh Pimpin Sidang Pemerintah Periodik Februari - ảnh 1Sidang Pemerintah periodik Februari (Foto: VOV)

 

 

Pada pembukaan sidang ini, PM Pham Minh Chinh menekankan, selama Februari situasi dalam dan luar negeri menguntungkan tetapi ada banyak kesulitan, tekanan inflasi di berbagai negara, harga bahan baku dan biaya transportasi yang meningkat tinggi, harga bensin dan minyak yang melesat naik, situasi politik dan militer di Ukraina, dan sebagainya, yang juga berdampak terhadap situasi dalam negeri. Situasi wabah Covid-19 masih berkembang kompleks, terutama kasus-kasus infeksi varian Omicron yang menular cepat, namun Vietnam tetap berupaya mengendalikan situasi. Walaupun jumlah kasus infeksi meningkat cepat, terbanyak di Vietnam Utara, terutama di Ha Noi, tetapi kasus-kasus parah dan kasus kematian tetap terkendali.

Dalam konteks sulit seperti itu, warga dan komunitas badan usaha tetap berupaya dalam aktivitas produksi dan bisnis. Oleh karenanya, situasi sosial-ekonomi Februari dan 2 bulan awal tahun ini terus mengalami perubahan yang positif, bersemarak, melanjutkan pemulihan di semua bidang.

PM Pham Minh Chinh Pimpin Sidang Pemerintah Periodik Februari - ảnh 2PM Pham Minh Chinh (Foto: VOV)
 

Mulai memasuki bulan ke-3 triwulan I 2022, PM meminta para peserta sidang agar menilai secara akurat situasi, memprakirakan situasi dampak terhadap sosial-ekonomi pada Maret dan triwulan I untuk mengajukan target yang disesuaikan dengan situasi, mengeluarkan tugas dan solusi kepemimpinan, pengarahan, penyelenggaraan yang fleksibel, kreatif, sesuai situasi, untuk terus memulihkan dan mengembangkan ekonomi secara cepat dan berkelanjutan, serta menjadi fondasi untuk mendorong sosial-ekonomi sepanjang 2022.

PM menunjukkan perlunya terus membela secara mantap kemerdekaan, kedaulatan, keutuhan wilayah, mendorong aktivitas-aktivitas diplomatik, melakukan integrasi secara intensif dan ekstensif, menjaga dengan mantap keamanan politik, ketertiban, keamanan sosial, keselamatan rakyat. PM meminta agar fokus mempersiapkan dengan baik Pesta Olahraga Asia Tenggara kali ke-31 (Sea Games 31) pada Mei mendatang.

Komentar

Yang lain