PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc berceramah di depan para pemimpin Kabupaten Que Son dari berbagai periode

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Minggu sore (11 Februari) mengunjungi dan mengadakan ceramah di depan para pemimpin Kabupaten Que Son, Provinsi Quang Nam dari berbagai periode sehubungan dengan Musim Semi 2018. 
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc berceramah di depan para pemimpin Kabupaten  Que Son dari berbagai periode - ảnh 1PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc  berbicara di depan ceramah tersebut. (Foto: vov)

Di depan ceramah ini, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada pemimpin berbagai tingkat Provinsi Quang Nam dan kabupaten Que Son supaya menerapkan ke dalam praktek daerah dalam melakukan bimbingan dan tata laksana. PM Vietnam mencatat sumbangan dari  para pemimpin KabupatenQue Son dari berbagai periode, orang-orang yang telah bersama-sama mengalami suka dan duka dengan daerah dalam saat-saat perang perlawanan dan dalam masa perdamaian dan pembangunan Tanah Air.

PM Nguyen Xuan Phuc memuji Komite Parai, Pemerintahan dan rakyat kabupaten Que Son  yang masih  menjumpai kesulitan, tapi  dengan semangat mengatasi kesulitan dan sangat dinamis,  daerah  ini telah melaksanakan sacara cukup  efektif  jatah-jatah sosial-ekonomi yang telah ditetapkan. PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada seluruh kabupaten ini kalau ingin berkembang supaya mengambil ekonomi sebagai titik berat, berfokus menyerap investasi, menyeleksi proyek-proyek yang tidak berpengaruh terhadap lingkungan, menciptakan syarat bagi para investor untuk melakukan investasi di Kabupaten Que Son.

Komentar

Yang lain