Presiden Negara Vietnam menghadiri Kongres ke-12 Asosiasi Ahli Hukum Vietnam

(VOVworld) – Ketika berpidato di depan Kongres Nasional ke-12 Asosiasi Ahli Hukum Vietnam, masa bakti 2014-2019, pada Sabtu pagi (20 September), Presiden Negara Vietnam, Truong Tan Sang menyatakan bahwa Tanah Air sedang menghadapi momentum perkembangan baru, tapi juga penuh dengan tantangan dan kesulitan, diantaranya potensial dengan bahaya-bahaya yang merugikan proses perkembangan Tanah Air.

Presiden Negara Vietnam menghadiri Kongres ke-12 Asosiasi Ahli Hukum Vietnam - ảnh 1

Presiden Truong Tan Sang berpidato di depan Kongres
(Foto: vov.vn)

Pada latar belakang itu, Presiden Truong Tan Sang menekankan bahwa lebih dari pada yang sudah-sudah, tugas membangun negara hukum milik rakyat, oleh rakyat dan demi rakyat semakin dipentingkan. Bersama dengan seluruh Partai dan seluruh rakyat, kalangan ahli hukum Vietnam merupakan salah kekuatan yang tidak bisa kurang untuk turut membela keadilan dan kesederajatan sosial, berpadu tenaga membangun Partai dan Negara benar-benar jernih dan kuat. Untuk menyelesaikan tugas ini, Presiden Truong Tan Sang meminta: “Asosiasi Ahli Hukum Vietnam perlu berinisiatif, kreatif dan menganekaragamkan semua aktivitas. Terus memperluas dan meningkatkan kualitas barisan pengacara, meningkatkan kapabilitas politik, moral profesi dan kecakapan profesi di barisannya, bersamaan itu,  mendidik, memupuk dan menyerap partisipasi para pengacara pada aktivitas-aktivitas Asosiasi. Asosiasi ini perlu memperkuat partisipasinya dalam pekerjaan mengawasi dan melakukan penyanggahan tentang kebijakan, undang-undang, menjadi poros dalam aktivitas menyosialisasikan dan memberikan pendidikan hukum, memperkuat aktivitas bantuan hukum kepada orang miskin, orang yang mendapat kebijakan prioritas, turut membela hak manusia dan kepentingan yang sah dari Negara dan warga negara”.

Pada latar belakang integrasi internasional yang intensif dan ekstensif, Presiden Truong Tan Sang meminta perhatian kepada Asosiasi Ahli Hukum Vietnam supaya memperluat kerjasama internasional dengan asosiasi ahli hukum progresif di negara-negara di dunia dan semua organisasi internasional, terutama dalam membela kedaulatan nasional, membela kepentingan yang sah dari orang Vietnam yang hidup di luar negeri, turut membela keadilan dan perdamaian di kawasan dan di dunia./.

Komentar

Yang lain