Provinsi Khanh Hoa pada pokoknya selesai dalam persiapan untuk penyelenggaraan konferensi-konferensi APEC

(VOVworld) – Menurut informasi pada jumpa pers untuk mengevaluasikan situasi dan hasil penggelaran persiapan dan koordinasi dalam mengadakan konferensi-konferensi dalam kerangka Forum kerjasama Asia-Pasifik (APEC) Vietnam tahun 2017, yang berlangsung di kota Nha Trang, provinsi Khanh Hoa, sampai sekarang, persiapan di semua segi untuk konferensi-konferensi APEC pada pokoknya sudah selesai. Provinsi Khanh Hoa telah memilih lima hotel menjadi tempat untuk mengadakan konferensi-konferensi, Pusat konferensi provinsi ini menjadi pusat pers, 180 relawan telah dipilih dan mengalami latihan-latihan untuk mengabdi konferensi.

Provinsi Khanh Hoa pada pokoknya selesai dalam persiapan untuk penyelenggaraan konferensi-konferensi APEC - ảnh 1
Satu sudut kota Nha Trang
(Foto: Vietnam+)


Untuk menyosialiasikan daerah-daerah, provinsi Khanh Hoa telah membuat video, mencetak buku dan mengadakan pameran-pameran foto untuk memperkenalkan potensi, keunggulan sosial-ekonomi, keindahan budaya di bumi dan warga provinsi Khanh Hoa di tempat-tempat berlangsung konferensi. Selain itu, provinsi ini telah memilih 4 tempat sebagai destinasi kunjungan untuk para utusan, yang meliputi situs-situs pemandangan alam: Menara Ponagar, Pulau Chong, Museum Dokter Yersin dan tempat membuat kemenyan Khanh Hoa.

Forum APEC merupakan aktivitas diplomatik penting bagi Vietnam pada tahun 2017, yang diadakan di banyak daerah seperti kota Da Nang, kota Hanoi, kota Ho Chi Minh, kota Hoi An (provinsi Quang Nam), kota Can Tho, kota Ha Long (provinsi Quang Ninh) dan kota Nha Trang (provinsi Khanh Hoa). Di kota Nha Trang akan berlangsung Konferensi Tingkat Tinggi APEC pertama (SOM1) dari 18/2 sampai 3/3, meliputi 80 pertemuan dengan kehadiran dari kira-kira 2.500 utusan. Selain itu, di kota Nha Trang juga akan berlangsung Konferensi Deputi Menteri Keuangan APEC dan Konferensi Wakil Gubernur Bank Sentral APEC. 

Komentar

Yang lain