RDRK secara mendadak menunda penyelenggaraan peristiwa kebudayaan bersama dengan Republik Korea

(VOVWORLD) - Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), pada Senin (20 Januari), telah secara mendadak membatalkan peristiwa kebudayaan bersama antara dua bagian negeri Korea yang direncanakan akan diadakan di zona peristirahatan di gunung Kumgang pada tanggal 4/2 ini.

Dalam surat yang dikirim kepada Seoul, Pyong Yang menyatakan bahwa media Republik Korea telah terus-menurus memberitakan secara melanggar perasaan terhadap langkah-langkah tulus dari Pyong Yang yang bersangkutan dengan Olimpiade Musim Dingin PyeongChang 2018. Pemerintah Republik Korea menyayangkan kalau peristiwa yang disepakati antara dua bagian negeri Korea ini tidak bisa diadakan hanya ada satu pengumuman sefihak dari RDRK. Kementerian Reunifikasi Republik Korea menekankan bahwa dalam permulaan memperbaiki hubungan antara dua bagian negeri yang sedang mengalami banyak kesulitan, pasti harus melaksanakan peristiwa yang telah disepakati di atas dasar “pengertian secara tulus dan saling menghormati”.

Peristiwa kebudayaan bersama pada tanggal 04/02 merupakan salah satu di antara bagian-bagian dalam serentetan peristiwa yang diadakan di dua bagian negeri Korea untuk menyambut Olimpiade PyeongChang 2018. Gerak-gerik RDRK yang baru ini menimbulkan kekhawatiran tentang tanda-tanda “kemunduran” dalam proses memperbaiki hubungan antar-Korea yang  baru saja dimulai.

Komentar

Yang lain