Rusia dan Amerika Serikat membahas kerjasama anti terorisme di Suriah

Rusia dan Amerika Serikat membahas kerjasama anti terorisme di Suriah - ảnh 1
Menlu dua negara dalam satu pertemuan di Austria pada Mei
(Foto: baomoi.com)
(VOVworld) – Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Rusia memberitahukan bahwa Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergei Lavrov dan timpalannya dari Amerika Serikat, John Kerry, pada Sabtu (2/7), telah melakukan pembicaraan via telepon tentang situasi Suriah dan kerjasama antara dua negara untuk melawan kelompok-kelompok teroris di Suriah. Sebelumnya, Pemerintah pimpinan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama meminta kepada Rusia supaya memperkuat kerjasama militer di Suriah. Dalam satu perkembangan yang bersangkutan, kantor berita Rusia “TASS”, Sabtu (2/7), memberitahukan bahwa Rusia akan mengirim kapal induk Laksamana Kuznetsov untuk ikut melawan organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) di Suriah. Kapal induk Laksamana Kuznetsov direncanakan akan digelarkan di Laut Tengah dari 10/2016 sampai 2/2017, dengan tugas mengabdi operasi serangan udara yang dilakukan Rusia di Suriah untuk melawan IS.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain