Sekitar 200.000 Warga Vietnam Telah Kembali ke Tanah Air dengan Selamat
(VOVWORLD) - Dalam konferensi pers periodik Kementerian Luar Negeri 9 Desember kemarin yang diadakan secara online, terkait pertanyaan dari pers tentang perlunya warga Vietnam di luar negeri untuk kembali ke Vietnam selama Tahun Baru Imlek dan hari libur, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Le Thi Thu Hang mengatakan bahwa dalam konteks perkembangan pandemi yang kompleks, badan-badan domestik, lembaga perwakilan Vietnam di luar negeri telah berkoordinasi dengan maskapai Vietnam serta sejumlah maskapai luar negeri untuk mengatur lebih dari 800 penerbangan, membawa hampir 200.000 warga Vietnam dari sedikitnya 60 negara dan wilayah kembali ke tanah air dengan selamat. Le Thi Thu Hang juga mengatakan, menurut berbagai badan perwakilan Vietnam di luar negeri, saat ini permintaan pulang ke tanah air masih tinggi karena mendekati Tahun Baru Imlek, serta banyak orang dalam perjalanan bisnis, maupun para pelajar Vietnam di luar negeri yang visanya telah kedaluwarsa ingin kembali ke tanah air.
Hung Yen menerima 174 warga negara pulang dari Myanmar. Foto: VNA |