Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong Hadir di Acara Peringatan HUT Ke-75 Gabungan Asosiasi Seni dan Sastra Vietnam

(VOVWORLD) - Pada Selasa pagi (25 Juli), di Kota Hanoi, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong menghadiri dan berbicara pada acara peringatan HUT ke-75 Gabungan Asosiasi Seni dan Sastra Vietnam (1948 – 2023). Ini merupakan organisasi sosial-politik-kejuruan dari para aktivis di bidang seni dan sastra patriotik dan revolusioner yang telah seiring sejalan dan berkaitan dengan Partai, dengan bangsa dan rakyat Vietnam selama tiga perempat abad ini. 
Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong Hadir di Acara Peringatan HUT Ke-75 Gabungan Asosiasi Seni dan Sastra Vietnam - ảnh 1Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong berbicara pada acara tersebut (Foto: VOV)

Ketika berbicara pada acara tersebut, Sekjen Nguyen Phu Trong meminta pemerintahan semua tingkat supaya memahami secara mendalam tentang keteladanan dan posisi penting dari budaya, seni dan sastra dalam usaha pembaruan, pembangunan dan pembelaan tanah air. Seiring dengan itu, perlu menyemangati, memacu, menciptakan kondisi yang paling kondusif bagi aktivitas-aktivitas budaya, seni dan sastra melalui mekanisme-mekanisme, kebijakan; memobilisasi semua sumber daya, baik materiil maupun spirituil agar budaya, seni dan sastra berkembang secara kuat dan memberikan lebih banyak dedikasi pada tahun-tahun mendatang.    

Saya percaya bahwa seni dan sastra revolusioner Vietnam beserta barisan seniman-seniwatinya perlu menggembleng diri dalam perjuangan revolusioner pada zaman dulu dan dalam usaha pembaruan, pengembangan tanah air dewasa ini akan terus mengembangkan semua prestasi seni dan sastra selama 75 tahun ini. Kita pasti berhasil mengatasi semua kesulitan dan tantangan untuk menghasilkan banyak karya yang pantas dengan orang dan Tanah Air Vietnam, memenuhi keinginan rakyat”.

Pada kesempatan ini, atas nama Gabungan Asosiasi Seni dan Sastra Vietnam, Profesor Muda, Doktor, Musisi Do Hong Quan mendapat kehormatan untuk menyampaikan Lencana Demi Usaha Seni dan Sastra Vietnam kepada Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong.

Komentar

Yang lain