Sekjen Nguyen Phu Trong menghadiri dan membacakan pidato di depan Konferensi Komisi Militer KS PKV

(VOVworld) – Komisi Militer Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Rabu sore (30/11), di kota Hanoi mengadakan konferensi akhir tahun 2016.


Sekjen Nguyen Phu Trong menghadiri dan membacakan pidato di depan Konferensi Komisi Militer KS PKV - ảnh 1
Sekjen Nguyen Phu Trong berpidato di depan konferensi
(Foto: nld.com.vn)

Ketika berbicara di sini, Sekretaris Jenderal KS PKV, Nguyen Phu Trong menegaskan bahwa Komisi Militer KS PKV telah berfokus memimpin dan memberikan bimbingan untuk menyelesaikan dengan baik dan komprehensif semua tugas yang dilimpahkan. Yang menonjol ialah pelaksaaan dengan baik tugas militer, pertahanan, aktivitas hubungan luar negeri diperkuat dan mencapai hasil-guna yang praksis. Komisi Militer KS PKV telah memimpin dan membimbing tentara terus mengembangkan secara baik peranan poros dalam membela secara mantap kemerdekaan, kedaulatan, kesatuan dan keutuhan wilayah Tanah Air serta membangun pertahanan seluruh rakyat. Tentang orientasi dan tugas tahun 2017, Sekjen Nguyen Phu Trong meminta kepada Komisi Militer KS PKV dan Kementerian Pertahanan Vietnam supaya mengembangkan dengan baik peranan poros dalam membangun pertahanan seluruh rakyat, front pertahanan seluruh rakyat yang dikaitkan dengan front keamanan rakyat yang mantap, meningkatkan hasil-guna pekerjaan hubungan luar negeri pertahanan, membina kepercayaan strategis, turut meningkatkan posisi tentara dan melakasanakan dengan baik garis politik hubungan luar negeri dari Partai Komunis dan Negara, terus memperbarui, meningkatkan kemampuan memimpin, daya juang dari Organisasi Partai Tentara, memimpin seluruh tentara mensukseskan semua tugas yang dilimpahkan.

Komentar

Yang lain