Sidang periodik Pemerintah Vietnam untuk bulan Oktober-2014

(VOVworld) - Ketika berbicara di depan sidang periodik Pemerintah Vietnam untuk bulan Oktober-tahun 2014 di kota Hanoi, pada Rabu pagi  (29 Oktober), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung meminta kepada para anggota Pemerintah supaya menganalisis situasi sosial-ekonomi dan memperjelas beberapa masalah menonjol tentang masalah utang publik dan struktur pengeluaran anggaran keuangan, utang yang bermasalah dan solusi kontrol, solusi-solusi mengatasi kesulitan yang dihadapi oleh badan-badan usaha, memulihkan produksi dan bisnis. Beliau juga meminta kepada para anggota Pemerintah supaya memperjelas hasil-guna dalam menggunakan sumber-sumber modal pinjamandan kemampuan membayar utang seiring dengan pelaksanaan target pengontrolan utang publik dalam tahun-tahun berikutnya.


Sidang periodik Pemerintah Vietnam untuk bulan Oktober-2014 - ảnh 1
Panorama sidang periodik Pemerintah Vietnam untuk bulan Oktober-2014
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)

Tentang masalah utang yang bermasalah, PM Nguyen Tan Dung beranggapan bahwa ini merupakan maslaah yang telah banyak dibahas, sejak awal tahun ini Pemerintah Vietnam telah melaksanakan secara gigih haluan restrukturisasi bank yang dikaitkan dengan penanganan  utang yang bermasalah. Di atas dasar ini, Pemerintah Vietnam telah menargetkan agar pada tahun 2015,  prosentase utang yang bermasalah turun menjadi hanya tinggal 3%. Juga diminta agar para anggota Pemerintah memperjelaskan kriterium ini untuk menghitung prosentase utang yang bermasalah, dari situ  merekomendasikan solusi dan peta jalan untuk melaksanakan secara mantap target ini.

PM Nguyen Tan Dung juga meminta kepada berbagai kementerian dan instansi supaya melaporkan secara kongkrit situasi badan-badan usaha  selama 10 bulan ini, bersama –sama dengan kesulitan dan tantangan yang dihadapi oleh badan-badan usaha  dalam waktu mendatang./.

 

 


Komentar

Yang lain