Situasi Wabah Covid-19 di Vietnam dan Dunia

(VOVWORLD) - Dari 4 Mei pukul 18.00 hingga 5 Mei pukul 6.00, di Vietnam tidak tercatat lagi kasus infeksi Covid-19. Sekarang di Vietnam terdapat 2.966 kasus infeksi dan 35 kasus kematian.

Menurut Kementerian Kesehatan Vietnam, hingga 5 Mei pagi, di seluruh negeri ada lebih dari 585.500 orang yang mendapat vaksinasi Covid-19.

Sementara itu, hanya dalam waktu 12 jam terakhir, jumlah kasus infeksi Covid-19 di dunia meningkat lebih dari 602.000 kasus, di antaranya jumlah kasus kematian meningkat 11.100 kasus lebih.

Dengan demikian, hingga 5 Mei pagi, di dunia tercatat sekitar 155 juta kasus infeksi Covid-19 dan lebih dari 3,2 juta kasus kematian.

Menduduki posisi pertama tentang jumlah kasus infeksi adalah Amerika Serikat, kemudian disusul India dan Brasil.

Terhitung per hari, di India tercatat jumlah kasus infeksi sehari tertinggi dengan hampir 382.700 kasus. Menyusul kemudian Brasil dan Amerika Serikat.

Komentar

Yang lain