Sudan dan Sudan Selatan memulihkan kembali perundingan tentang penetapan garis demarkasi
Sudan dan Sudan Selatan berusaha menetapkan garis demarkasi
(Foto: ttvnol.vn)
(VOVworld) – Sudan dan Sudan Selatan, Sabtu (27/8), telah memutuskan memulihkan perundingan-perundingan pada September mendatang untuk menetapkan garis demarkasi bersama. Duta Besar Sudan Selatan di Khartoum, Mayan Dot memberitahukan bahwa aktivitas-aktivitas dari berbagai Komite keamanan bersama antara Sudan Selatan dan Sudan yang bersangkutan dengan proses penetapan garis demarkasi akan dipulihkan kembali pada September mendatang di Khartoum, ibukota Sudan. Pada kenyataannya, berbagai perundingan tentang penetapan garis demarkasi antara dua pihak telah direncanakan pemulihannya sejak Juni lalu, namun telah berulang kali mengalami kemacetan karena keamanan yang disabilitas di Sudan Selatan. Menurut Duta Besar Mayan Dot, dua pihak telah menyepakati jadwal waktu untuk mulai melaksanakan 9 permufakatan kerjasama bilateral yang telah ditanda-tangani sebelumnya. Komite keamanan bersama akan melakukan sidang di ibukota dua negara untuk menetapkan tugas-tugas dari komite dan melaksanakan permufakatan-permufakatan yang telah ditanda-tangani.