Tanggal 10 November menjadi Hari Budaya Badan Usaha Vietnam

(VOVworld) – Perdana Menteri (PM) Vietnam baru saja memutuskan mengambil tanggal 10 November saban tahun menjadi Hari Budaya Badan Usaha Vietnam. Hari Budaya Badan Usaha Vietnam diadakan saban tahun untuk menegaskan peranan, posisi dan arti penting dari budaya badan usaha; menyosialisasikan dan meningkatkan pemahaman tentang budaya badan usaha, mendorong pembangunan dan pengembangan budaya badan usaha dalam komunitas badan usaha Vietnam dan di seluruh rakyat.

Tanggal 10 November menjadi Hari Budaya Badan Usaha Vietnam - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: baochinhphu.vn)


Bersamaan itu, memuliakan para wirausaha dan badan usaha yang telah mencapai prestasi terkemuka dalam membangun dan mengembangkan budaya badan usaha, turut mencipakan lingkungan bisnis dengan semangat menghormati hukum, menjunjung tinggi moral bisnis, tanggung jawab dan persaingan yang sehat; turut memberikan sumbangan pada perkembangan yang berkesinambungan dari Tanah Air dan integrasi internasional.

Komentar

Yang lain