Tanggal 13 Februari-Hari Radio Sedunia

     (VOVworld) – Pada Kamis (13 Februari), dunia memperingati Hari Radio Sedunia guna memuliakan radio dengan martabat sebagai sejenis media komunikasi, merangsang sistim-sistim radio mendorong pendekatan informasi, secara bebas menyatakan pandangan dan kesetaraan gender di gelombang radio.

      Dengan tema “kesetaraan gender dan menyerahkan hak kepada wanita”, pada tahun ini, aktivitas-aktivitas memperingati Hari Radio Sedunia di seluruh dunia akan berfokus mendorong kesetaraan gender melalui peningkatan pemahaman para pengelola, para jurnalis dan Pemerintah dalam mengembangkan kebijakan-kebijakan dan strategi yang bersangkutan dengan gender dan disediakan untuk radio; membangun kemampuan memproduksi program radio untuk kaum muda dengan titik berat pelatihan pada pemuda wanita yang memegang posisi seperti: produser program radio, penyiar dan wartawan.

Tanggal 13 Februari-Hari Radio Sedunia - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: vov.vn)


      Sehubungan dengan ini, Pameran Radio Dunia tahun 2014 telah diadakan di Paris, Perancis pada Rabu (12 Februari). Serentetan pertanyaan tentang kecenderungan radio multimedia telah dibahas pada lokakarya-lokakarya bundar dalam kerangka pameran ini. Semua pendapat percaya pada masa depan dan kekuatan radio.

       Sehubungan dengan kesempatan ini, Direktur Jenderal UNESCO, Irina Bokova menegaskan kekuatan besar Radio yang bisa menyampaikan semua pesan ke mana-mana, kapan saja dan mendatangkan kepentingan kepada semua orang di dunia. Hal yang penting ialah memilih strategi dan arah maju untuk mengembangkan radio serta media komunikasi lain menjadi satu kesatuan dimana pendengar-penonton-pembaca selalu menduduki posisi sentral./.

Komentar

Yang lain