Telegram, Surat Ucapan Selamat Sehubungan dengan Peringatan HUT ke-79 Hari Nasional

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan HUT ke-79 Hari Nasional Republik Sosialis Vietnam (2/9/1945-2/9/2024), pimpinan banyak negara telah mengirim telegram dan surat ucapan selamat kepada pimpinan Partai, Negara, dan Rakyat Vietnam.
Telegram, Surat Ucapan Selamat Sehubungan dengan Peringatan HUT ke-79 Hari Nasional - ảnh 1Rombongan wisatawan yang masuk ke Mausoleuem Presiden Ho Chi Minh untuk berziarah kepada Beliau (Foto: VNA)

Dalam telegram ucapan selamat yang dikirim kepada Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Presiden To Lam, Presiden Indonesia, Joko Widodo menyatakan kepercayaan bahwa hubungan Indonesia dan Vietnam akan didorong ke satu level yang baru.

Kaisar Jepang, Naruhito juga mengirim telegram ucapan selamat kepada Sekjen, Presiden To Lam.

Sultan Malaysia, Al-Sultan Ibrahim Ibni Almarhum Sultan Iskandar  dan Permaisuri telah mengirim surat ucapan selamat kepada Sekjen, Presiden To Lam; Ketua Majelis Rendah Malaysia, Johari bin Abdul mengirim surat ucapan selamat kepada Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man. Pimpinan tingkat tinggi Malaysia menyatakan kegembiraan bahwa hubungan Kemitraan strategis Vietnam-Malaysia semakin dikembangkan dan diperluas di banyak bidang, membuktikan hubungan yang erat selama 50 tahun ini antara pimpinan dan rakyat dua negeri; percaya bahwa kerja sama antara dua negara akan mencapai banyak hasil yang lebih substansial.

Dalam surat ucapan selamat kepada Sekjen, Presiden To Lam, Gubernur Jenderal Australia, Samantha Monstyn menekankan Vietnam-Australia merupakan dua negara sahabat yang dekat dan percaya bahwa hubungan Kemitraan strategis yang komprehensif Australia-Vietnam akan terus berkembang.

Komentar

Yang lain