Temu pergaulan para veteran perang Rusia yang pernah bertugas di Vietnam

(VOVworld) – Pada Jumat (22 Desember), Kedutaan besar Vietnam di Federasi Rusia mengadakan acara temu pergaulan para veteran perang Rusia yang pernah bekerja di Vietnam sehubungan dengan peringatan ultah ke-70 Hari Beridirnya Tentara Rakyat Vietnam (22 Desember 1944 – 22 Desember 2014). Pada acara ini, Kolonel Nguyen Van Hai, Atase Militer Vietnam di Federasi Rusia menegaskan tumbuh mendewasanya Tentara Rakyat Vietnam dalam berbagai perang perlawanan untuk menyelamatkan Tanah Air serta mengikhtisarkan kembali angka-angka yang patut dicatat tentang bantuan besar yang diberikan Uni-Soviet dan Rusia yaitu tentang tidak hanya berupa senjata, bahan pangan, dll saja, tapi juga aset yang tak ternilaikan harganya yalah manusia, yaitu para pakar militer yang berpengalaman.

Temu pergaulan para veteran perang Rusia yang pernah bertugas di Vietnam - ảnh 1
Kolonel Nguyen Van Hai berbicara di depan acara ini
(Foto: baonga.com)


Kolonel Nguyen Van Hai mengatakan: “Para veteran perang Rusia, orang-orang yang tidak takut kesulitan telah bersedia mempersembahkan masa mudanya demi usaha membela dan menyatukan Tanah Air Vietnam masa dulu. Pada masa kini, walaupun sudah pension dan lnajut usia, tapi mereka tetap merupakan inti-inti yang aktif dalam memupuk hubungan solidaritas yang erat antara rakyat dan tentara Federasi Rusia dengan Vietnam. Para veteran perang Rusia telah mewariskan kepada generasi-generasi berikutnya berbagai perasaan internasional dari kalangan proletar yang luhur, berbagai pengalaman yang indah dan tak ternilaikan harganya yang pernah mereka lewati selama waktu di Vietnam. Vietnam telah menjadi kampong halaman kedua tidak hanya bagi para veteran perang Rusia saja, tapi juga keluarga, sanak keluarga dan sahabat mereka. Kementerian Pertahanan Vietnam selalu mencatat dan menilai tinggi semua perasaan dan sumbangan yang diberikan para veteran perang Rusia kepada Tentara Rakyat Vietnam dan hubungan kerjasama antara tentara dan rakyat dua negeri”./. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain