Terus menuliskan epos-epos kemenangan

(VOVworld) – Demikianlah tema temu pergaulan kesenian dan pesta malam pemuda yang diadakan pada Rabu malam (15 April) di Kompleks Tugu Monumen Ibu Vietnam Heroik di kota Tam Ky, provinsi Quang Nam. Yang menghadiri acara ini ada Letnan Jenderal Ngo Xuan Lich, Sekretaris Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Kepala Departemen Umum Politik Tentara Rakyat Vietnam; pemimpin beberapa kementerian, badan dan instansi pusat, pimpinan dan rakyat provinsi Quang Nam.

Terus menuliskan epos-epos kemenangan - ảnh 1
Satu pertunjukan kesenian dalam program temu pergaulan
(Foto: vov.vn)


Pada temu pergaulan ini, Mayor Jenderal Nguyen Trong Nghia, Wakil Kepala Departemen Umum Politik Tentara Rakyat Vietnam telah membeberkan kembali sejarah perjuangan yang cemerlang dan pengorbanan dari berbagai generasi untuk memperoleh penyatuan Tanah Air masa kini. Program: “Terus menuliskan epos-epos kemenangan” merupakan ucapan terima kasih yang mendalam terhadap pengorbanan besar dari berbagai generasi pendahulu, bersamaan itu memanifestasikan tekad, perasaan dan tanggung jawab generasi muda Tentara yang setia kepada Partai, mencinta rakyat, mengatasi semua kesulitan dan tantangan, menggeliat menguasai puncak-puncak baru dalam usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air.

Nguyen Chin, Wakil Ketua Komite Rakyat provinsi Quang Nam memberitahukan: “Penyelenggaran program di Tugu Monumen Ibu Vietnam Heroik di bumi Quang Nam mempunyai makna yang sangat besar, turut mendidik cita dan tradisi revolusioner kepada generasi muda seluruh negeri; terus menuliskan epos-epos dalam usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air”.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Panitia Penyelenggara telah menyampaikan 228 buku tabungan senilai kira-kira 1,1 miliar dong Vietnam kepada para Ibu Vietnam Heroik dan keluarga-keluarga yang mendapatkan kebijakan prioritas./.

Komentar

Yang lain