Thailand menerapkan perintah darurat militer

(VOVworld) – Pada Selasa pagi (20 Mei), Panglima Angkatan Darat Thailand, Prayuth Chan-ocha menyatakan memberlakukan perintah darurat militer di seluruh negeri dan mulai berlaku dari pukul 3.00 pagi. Selain itu, Angkatan Darat Thailand mengeluarkan dua pernyataan diantaranya memberitahukan menghapuskan Undang-Undang tentang Keamanan Dalam Negeri; membubarkan Pusat Penjagaan Keamanan dan badan yang terbentuk sesuai dengan Undang-Undang tersebut. Pernyataan kedua ialah membentuk Markas Komando Penjagaan Keamanan sebagai ganti Pusat Penjagaan Keamanan untuk mengelola pekerjaan yang dipimpin oleh Panglima Angkatan Darat Prayuth Chan-ocha.

Thailand menerapkan perintah darurat militer - ảnh 1
Angkatan Darat digelarkan di ibukota Bangkok
(Foto: AP)

Sekarang Angkatan Darat Thailand telah mengirim pasukan ke banyak badan titik berat dan kantor media massa negara yang penting. Angkatan Darat Thailand juga mengimbau kepada dua pasukan demonstrasi anti dan pendukung Pemerintah supaya menghentikan tindakan-tindakannya untuk mencegah situasi konfrontasi yang menegangkan sekarang.

Perintah darurat militer dikeluarkan pada latar belakang dua pasukan anti dan pendukung Pemerintah sedang mengumpulkan kekuatan secara maksimal dan ada banyak kemungkinan akan terjadi bentrokan yang berlumuran darah dan huru-hara besar. Sampai Selasa dini hari, semua aktivitas di Bangkok serta di Thailand tetap berlangsung secara normal dengan munculnya pasukan Angkatan Darat Thailand di banyak tempat./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain