Tiongkok memperkuat kerjasama dengan Republik Kongo

(VOVworld) - Pada Jumat (29 Maret), Presiden Tiongkok Xi Jin-ping telah tiba di Brazzaville, ibu kota Kongo untuk memulai kunjungan kenegaraan dua hari di Republik Kongo. Ini merupalan persinggahan terakhir dari Xi Jin-ping  dalam kunjungan kerjanya yang  pertama sejak dipilih menjadi Presiden pada pertengahan bulan ini. 

Tiongkok memperkuat kerjasama dengan Republik Kongo - ảnh 1
Presiden Tiongkok Xi Jin Ping telah tiba di Brazzaville, ibu kota Kongo 
(Foto: baotintuc.vn) 

Dalam pertemuan dengan Presiden negara tuan rumah Denis Sassou Ngusso, Presiden Xi Jin-ping menyatakan dukungan menatap dan berkomitmen mempertahankan hubungan persahabatan bilateral dengan Republik Kongo.

Pada fihaknya, Presiden Denis Sassou Ngusso, juga menilai tinggi perkembangan-perkembangan dalam hubungan bilateral dan hasil yang  baru dicapai  di banyak bidang. Sehubungan dengan kesempatan ini, dua Presiden telah menandatangani 11 permufakatan senilai jutaan USD, di bidang-bidang perbankan, telekomunikasi dan infrastruktur. Menurut rencana, sebelum berangkat kembali ke Tanah Air pada 30 Maret, Presiden baru Tiongkok, Xi Jin-ping akan menghadiri upacara peresmian rumah sakit dan satu perpustakaan  di negara Afrika ini./.

Komentar

Yang lain