Tiongkok mengadakan jumpa pers setelah Konferensi Tingkat Tinggi APEC ke-22 berakhir

(VOVworld) – Pada Selasa sore (11 November) ini di Beijing, ibukota Tiongkok, segera setelah Konferensi Tingkat Tinggi Forum Kerjasama Ekonomi Asia – Pasifik (APEC) ke-22, Presiden Tiongkok, Xi Jinping mengadakan jumpa pers tentang hasil konferensi ini.

Tiongkok mengadakan jumpa pers setelah Konferensi Tingkat Tinggi APEC ke-22 berakhir - ảnh 1
Presiden Xi Jinping berbicara di depan jumpa pers tersebut
(Foto: baomoi.com)

Presiden Xi Jinping memberitahukan bahwa para pemimpin semua perekonomian anggota APEC berfokus membahas tema bersama-sama membina hubungan kemitraan Asia – Pasifik yang menuju ke masa depan guna mendorong perkembangan yang kreatif, reformasi dan pertumbuhan, memperkuat peranan kawasan Asia – Pasifik untuk menjadi lokomotif ekonomi dunia. Konferensi ini memutuskan menggelarkan proses pembentukan Zona Perdagangan Bebas Asia – Pasifik. Konferensi ini sepakat bahwa penguatan pembangunan infrastruktur yang menyeluruh dan pembangunan konektivitas bisa menguntungkan pertumbuhan ekonomi, memperkuat daya saing kawasan Asia – Pasifik, sesuai dengan kepentingan bersama dan kebutuhan perkembangan jangka panjang dari semua negara anggota. Konferensi ini mengesahkan “rencana konektivitas” APEC, menetapkan target melaksanakan visi memperkuat konektivitas bagian lunak dan keras serta temu pergaulan manusia./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain