Transformasi Digital – Syarat yang Diperlukan dalam Latar Belakang Baru

(VOVWORLD) - Pada Selasa pagi (21 Maret), di Kota Hanoi, berlangsung lokakarya dengan tema: “Transformasi digital yang lebih cepat – lebih pintar – lebih hijau”. Lokakarya ini diselenggarakan Kementerian Perencanaan dan Investasi Vietnam, dengan partisipasi wakil beberapa badan usaha dalam negeri, badan-badan usaha bermodal investasi asing langsung di Vietnam.
Transformasi Digital – Syarat yang Diperlukan dalam Latar Belakang Baru - ảnh 1Lokakarya “Transformasi digital yang lebih cepat – lebih pintar – lebih hijau” (Foto: VGP / HM)

Menurut laporan ke-7 tentang perekonomian digital Asia Tenggara yang diumumkan Google, Temasek dan Bain&Company, pada tahun 2023, ekonomi internet Vietnam mencapai omzet 23 miliar USD. Pada tahun 2025, angka tersebut bisa mencapai 49 miliar USD, pertumbuhan yang paling cepat di kawasan. Sekarang, Vietnam sedang menargetkan ekonomi digital menduduki 20% PDB pada tahun 2025, menetapkan transformasi digital sebagai kesempatan bagi Vietnam untuk mencapai terobosan – menjadi salah satu negara berkembang.

Pada lokakarya tersebut, para pakar dan badan usaha berharap agar Pemerintah, semua kementerian dan instansi cepat menyempurnakan sistem perundang-undangan sesuai dengan kebutuhan integrasi internasional, dan mengembangkan ekonomi digital yang sesuai dengan situasi internasional, bahkan supaya memperhitungkan uji coba membangun “zona-zona ekonomi digital” untuk menyerap investasi badan-badan usaha ekonomi digital yang terkait dengan pembangunan ekosistem inovasi kreatif di Vietnam.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain