Ukraina memperingati ultah ke-29 terjadinya musibah nuklir Chernobyl

(VOVworld) – Presiden Ukraina, Petro Poroshenko telah mengunjungi Pabrik listrik atom Chernobyl dan meletakkan karangan bunga di Tugu monumen para martir dalam menangani akibat sehubungan peringatan ultah ke-29 terjadi musibah nuklir terbesar dalam sejarah cabang energi atom. Pada Minggu (26 April), ketika berbicara di depan para staf pabrik ini, Presiden Petro Poroshenko menyatakan bahwa sampai sekarang, Ukraina masih sedang terus menderita akibat-akibat terbesar dari musibah Chernobyl dan semua akibat itu akan terus terjadi pada tahun-tahun berikutnya. Presiden Petro Poroshenko menekankan bahwa Ukraina tetap menjadi “episentrumnya” dari musibah itu dan pada latar belakang yang sulit sekarang sedang sangat memerlukan dukungan dari komunitas internasional untuk mengatasi akibatnya.

Ukraina memperingati ultah ke-29 terjadinya musibah nuklir Chernobyl - ảnh 1
Warga Ukraina menyalakan lilin untuk mengenangkan orang-orang
yang tewas dalam musibah nuklir Chernobyl
(Foto: vietnamplus.vn)

Pada 26 April 1986, unit mesin nomor 4 Pabrik listrik atom Chernobyl meledak, sehingga menimbulkan bahaya terkena radioaktif di kawasan yang sangat luas di Eropa, terutama di Ukraina, Belarus dan Rusia. Menurut prakiraan, jumlah radioakif  dari kecelakaan ini sama dengan 400 bom atom yang dijatuhkan pada kota Hiroshima, Jepang. Angka resmi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang jumlah korban dalam ledakan ini mencapai 31 orang, tapi menurut kelompok pakar lingkungan hidup dari Organisasi Perdamaian Hijau Greenpeace, jumlah orang tewas akibat penyakit kanker karena terkena radioaktif  diprakirakan mencapai 100.000 orang./.

Komentar

Yang lain