Unjuk muka Kelompok Wanita Komunitas ASEAN di kota Hanoi
(VOVworld) – Ketika berbicara di depan acara unjuk muka Kelompok Wanita Komunitas ASEAN yang berlangsung pada Selasa pagi (11 Agustus) di kota Hanoi, Deputi Perdana Menteri (Deputi PM), Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Pham Binh Minh menekankan bahwa tahun 2015 mempunyai arti kunci bagi perkembangan dunia pada umumnya serta ASEAN dan usaha mendorong kemajuan kaum wanita pada khususnya.
Deputi PM Pham Binh Minh mengucapkan selamat
kepada Kelompok Wanita Komunitas ASEAN
Foto: dantri.com.vn
Deputi PM Pham Binh Minh mengatakan: “Pembentukan Kelompok Wanita Komunitas ASEAN di kota Hanoi merupakan satu komitmen kuat lagi dari Vietnam terhadap upaya bersama dalam membangun Komunitas ASEAN, mengarah ke warga, menganggap warga sebagai sentral. Ini akan merupakan satu jembatan penghubung yang berkesinambungan dari persahabatan dan keterkaitan antara rakyat negara-negara ASEAN dan antara ASEAN dengan sahabat internasional. Saya percaya bahwa Kelompok Wanita Komunitas ASEAN di Hanoi akan melakukan banyak aktivitas temu pergaulan yang kaya raya dan praksis guna berbagi pengalaman, saling membantu, memperkuat pengertian dan persahabatan, dan melalui itu turut membangun satu Komunitas ASEAN yang kuat dan bersatu”.
Unjuk muka Kelompok Wanita Komunitas ASEAN di kota Hanoi merupakan salah satu aktivitas-aktivitas yang punya arti khusus bagi Vietnam sehubungan dengan peringatan ultah ke-48 berdirinya ASEAN dan ultah ke-20 Vietnam menjadi anggota ASEAN. Yang berpartisipasi pada Kelompok Wanita Komunitas ASEAN di kota Hanoi ada istri dari Kepala Perwakilan negara-negara ASEAN dan para diplomat wanita yang sedang bekerja di Hanoi.