Vienam dan Uni Eropa menandatangani Perjanjian Kemitraan dan Kerjasama menyeluruh

(VOVworld) - Pada Rabu 27 Juni, di Brussel, Belgia, Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam Pham Binh Minh  beserta anggota senior  urusan politik keamanan  dan hubungan luar negeri  Uni Eropa, Ibu Catherine Ashton menandatangani  Perjanjian Kemitraan dan Kerajama menyeluruh Vietnam-Uni Eropa (PCA),  resmi mengawali proses perundingan Perjanjian Perdagangan Bilateral  (FTA). Dalam pidato yang diberikan pada Selasa 26 Juni,  Ibu Catherine Ashton  menegaskan:  Penandatanganan  PCA  akan meningkatkan hubungan-hubungan antara Vietnam-Uni Eropa  ke satu ketinggian baru. Ketika melukiskan Vietnam sebagai satu perekonomian yang dinamis dan sebagai lokomotif  dalam ASEAN, Ibu Catherine Ashton memberitahukan: Uni Eropa menganggap Vietnam sebagai mitra  yang bersedia  memikul  tanggung jawab yang semakin besar  di gelanggang internasional.

Vienam dan Uni Eropa menandatangani  Perjanjian Kemitraan dan Kerjasama menyeluruh - ảnh 1
Menlu Vietnam Pham Binh Minh
(Foto:Internet)

         Kabarnya, setelah Singapura dan Malaysia, Vietnam adalah anggota  ke-3 dalam ASEAN yang   memulai perundingan-perundingan FTA dengan Uni Eropa. Setelah acara wartaberita hari ini, kami akan menyampaikan laporan Radio kami dengan judul: “Periode perkembangan baru dalam hubungan Vietnam-Uni Eropa”./.

 


Komentar

Yang lain