Vietnam berinisiatif dan aktif berpartisipasi pada aktivitas-aktivitas dalam Dewan HAM PBB

(VOVworld) – Dalam sidang ke-21 Dewan Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (HAM PBB) yang berlangsung dari 10 sampai 28 September di Jenewa, Swiss yang baru saja berakhir pada akhir pekan lalu, Vietnam mendapat penilaian sebagai negara yang telah dengan berinisiatif dan aktif berpartisipasi pada aktivitas-aktivitas dalam Dewan HAM PBB untuk menuju ke pencalonan pada Dewan HAM PBB masa bakti 2014-2016. Duta Besar Nguyen Trung Thanh, Kepala Perutusan Tetap Vietnam di samping PBB, Organisasi Perdagangan Sedunia (WTO) dan organisasi-organisasi internasional yang lain, mewakili Vietnam untuk menghadiri konferensi tersebut.

Vietnam berinisiatif dan aktif berpartisipasi pada aktivitas-aktivitas dalam Dewan HAM PBB - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: internet)

Duta Besar Nguyen Trung Thanh memberitahukan bahwa Vietnam tidak henti-hentinya bertekad untuk memberikan lebih banyak sumbangan kepada semua organisasi internasional dan regional; Vietnam selalu menuju ke koordinasi dan kerjasama yang luas dengan semua negara dan perekonomian dalam mendorong usaha bersama dan berbagi semua target untuk menjamin perdamaian, keamanan, kesejahteraan dan perkembangan manusia. Dia berharap bisa mendapat dukungan dan kerjasama yang kuat dari semua negara dan organisasi internasional untuk mendorong dan membela semua HAM.

Dalam sesi dialog dengan Pelapor khusus urusan situasi Kamboja, Duta Besar Nguyen Trung Thanh menunjukkan politik tetangga yang bersahabat, bersolidaritas dan bekerjasama antara Pemerintah dan rakyat Vietnam dengan Pemerintah dan rakyat Kerajaan Kamboja; berkomitmen bersedia membantu Kamboja membangun satu negara yang damai, stabil dan berkembang./.

Komentar

Yang lain