Vietnam dan AS Perkuat Koordinasi di Forum-Forum Regional dan Internasional

(VOVWORLD) - Pada Kamis malam (13 Juli), di sela-sela Konferensi ke-56 Menteri Luar Negeri (Menlu) ASEAN dan berbagai konferensi terkait di Jakarta, Ibu kota Indonesia, Menlu Vietnam, Bui Thanh Son mengadakan pertemuan dengan Menlu Amerika Serikat (AS), Antony Blinken.
Vietnam dan AS Perkuat Koordinasi di Forum-Forum Regional dan Internasional - ảnh 1Menlu Bui Thanh Son (kanan) dan Menlu Antony Blinken (Foto: baoquocte.vn)

Menlu Bui Thanh Son memberitahukan, Vietnam siap bersama dengan AS terus membawa hubungan kemitraan komprehensif antara dua negara menjadi intensif, di atas dasar menghormati kemerdekaan, kedaulatan, keutuhan wilayah dan institusi politik satu sama lain, menuju ke peningkatan kaliber hubungan ketika kondisinya cocok.

Pada pihaknya, Menlu Antony Blinken mengapresiasi hasil pembicaraan telepon antara Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong dan Presiden AS, Joe Biden pada tgl 30 Maret lalu dan sepakat akan berkoordinasi dengan Vietnam menggelar secara efektif hasil pembicaraan telepon tersebut, khususnya mendorong kunjungan-kunjungan antara pimpinan senior dua negara dan menggelar kesepakatan-kesepakatan kerja sama yang telah ditandatangani.

Kedua pihak juga membahas isu-isu regional dan internasional yang menjadi minat bersama dan sepakat memperkuat koordinasi di forum-forum regional dan internasional pada waktu mendatang.


Komentar

Yang lain