Vietnam dan Filipina menggalang hubungan kemitraan strategis.
(VOVworld) - Dalam kerangka kunjungan nya untuk menghadiri Pekan Tingkat Tinggi APEC-2015 di Manila (ibukota Filipina), Selasa sore (17/11), Presiden Vietnam,Truong Tan Sang mengadakan pembicaraan dengan Presiden Filipina, Benigno Aqino III. Di depan pembicaraan ini, dua pihak sepakat perlu terus mempertahankan dan memperkuat pertukaran delegasi tingkat tinggi dan berbagai tingkat, melakukan aktivitas-aktivitas khidmat untuk memperingati ultah ke-40 penggalangan hububungan diplomatik antara dua negara pada tahun tahun 2016 guna memperkuat temu pergaulan dan saling pengertian antara rakyat dua negeri, mempertahankan mekanisme-mekanisme kerjasama yang sudah ada, memperkuat pertukaran informasi dan berbagi pengalaman di semua bidang unggulan yang dimiliki oleh dua pihak. Filipina menegaskan: Vietnam terus merupakan pemasok beras yang penting bagi Filipina, memberikan apresiasi terhadap kerjasama antara dua negara di bidang SAR. Di samping kerjasama bilateral, dua pemimpin jgua berbahas tentang masalah-masalah internasional dan regional yang menjadi minat bersama. Filipina berjanji akan berbagi dengan Vietnam pengalaman negeri tuan rumah APEC dan berharap akan memberikan konsultasi dengan Vietnam dalam berpartisipasi pada Perjanjian Perdagangan Trans-Pasifik (TPP). Presiden Truong Tan Sang percaya bahwa Filipina menyelenggarakan secara sukses Konferensi Tingkat Tinggi APEC-23 dan memberitahukan: Vietnam akan mendukung Filipina dalam proses berpartisipasi pada TPP.
Dua pemimpin melakukan jumpa pers setelah pembicaraan
(Foto: vov.vn)
Dua fihak sepakat memperkuat solidaritas dan mempertahankan peranan sentral ASEAN dalam masalah-masalah besar yang bersangkutan dengan keamanan dan kepentingan masing-masing negara dan kawasan. Setelah pembicaraan ini, Presiden Truong Tan Sang dan Presiden Filipina, Benigno Aquino III menyaksikan acara penandatanganan Pernyataan bersama tentang penggalangan hubungan kemitraan strategis antara Menteri Luar Negeri dua negara dan melakukan jumpa pers.
Presiden Filipina, Benigno Aquino III menekankan bahwa hubungan kemitraan strategis merupakan kemajuan penting guna memperkokoh hubungan persahabatan antara dua negara, hal ini menjadi semakin lebih signifikan pada latar belakang dua negara memperingati ultah ke-40 penggalangan hubungan diplomatik pada tahun depan. Ini merupakan tenaga pendorong baru untuk mendorong dan memperdalam lebih lanjut lagi hubungan kerjasama di semua bidang ekonomi, pertanian, pertahanan dan maritim yang merupakan bidang-bidang kerjasama yang punya arti strategis bagi kedua negara.