Vietnam dan Perancis memperkuat kerjasama di bidang hukum dan kehakiman


(VOVworld) – Delegasi pejabat Kementerian  Kehakiman  antar cabang Vietnam yang dikepalai oleh Ha Hung Cuong, Menteri Kehakiman, beberapa pejabat Komisi Yudisial  Majelis Nasional  Vietnam dan  Komisi Perundang-Undangan Majelis Nasional, Kantor Majelis Nasional dan Kementerian  Kehakiman telah melakukan kunjungan kerja di Perancis dari 22-25 Februari ini.

Vietnam dan Perancis memperkuat kerjasama di bidang hukum dan kehakiman - ảnh 1
Delegasi Vietnam tersebut   melakukan beberapa temu kerja
dengan Dewan Notaris Tertinggi Perancis
dan Komisi Perundang-Undangan Majelis Tinggi Perancis.
(Foto: www.moj.gov.vn )


Pada Senin (24 Februari), delegasi Vietnam tersebut telah melakukan beberapa temu kerja dengan Dewan Notaris Tertinggi Perancis dan Komisi Perundang- Undangan Majelis Tinggi negara ini. Pada sore harinya,Menteri Ha Hung Cuong dan Ketua Dewan Notaris Tertinggi Perancis, Jean Tarrade menandatangani Tambahan MoU  kerjasama tahun 2014 antara Kementerian Kehakiman Vietnam dan Dewan Notaris Tertinggi Perancis .

Menurut permufakatan kerjasama ini, pada tahun 2014, Dewan Notaris Tertinggi Perancis berkomitmen akan membantu Vietnam membangun dan menyempurnakan institusi tentang kenotarisan, khususnya menyusun Undang-Undang tentang Notaris (amandemen), membantu Vietnam menggalang hubungan persaudaraan antara Dewan Notaris daerah-daerah di Perancis dan Vietnam, membantu Vietnam cepat membentuk Asosiasi Notaris Nasional dan memberikan bantuan teknik.

Pada Selasa ( 25 Februari), Menteri Ha Hung Cuong akan melakukan temu kerja dengan Komisi Perundang- Undangan Parlemen dan Mahkamah Tinggi Perancis, menandatangani MoU kerjasama antara Kementerian Perundang-Undangan dan Mahkamah Tinggi Perancis. Selain itu, Menteri Ha Hung Cuong  juga akan melakukan pembicaraan dengan timpalan-nya, Menteri Kehakiman Perancis, Ibu Christiane Taubira dan melakukan temu kerja dengan Mahkamah Kasasi Paris ./.

Komentar

Yang lain