Vietnam dan Repulik Mauritius memperkuat konektivitas dan kerjasama di banyak bidang

(VOVworld) – Pada Selasa (10 November) di ibukota Port-Louis, Nguyen Van Trung, Duta Besar Vietnam di Mozambik merangkap Republik Mauritius menyampaikan surat mandat dari Presiden Vietnam, Truong Tan Sang kepada Presiden Mautirius, Ameenah Gurib-Fakim. Pada pertemuan ini, Duta Besar Nguyen Van Trung menegaskan bahwa Pemerintah dan rakyat Vietnam mementingkan dan ingin memperkuat hubungan kerjasama dengan Mautirius di bidang-bidang potensial seperti investasi, keuangan – perbankan, hasil perikanan, jasa maritim dan pariwisata. Vietnam memutuskan mengirim Duta Besar di Mauritius memanifestasikan tekad memanfaatkan potensi kerjasama yang saling menguntungkan antara dua negara pada waktu mendatang. Duta Besar Nguyen Van Trung juga berterima kasih atas dukungan dan koordinasi erat dari Mautirius dengan Vietnam dalam kerangka organisasi-organisasi multilateral seperti Perserikatan Bangsa-Bangsa, UNESCO dan Organisasi Francophonie



Vietnam dan Repulik Mauritius memperkuat konektivitas dan kerjasama di banyak bidang - ảnh 1
Duta Besar Vietnam menyampaikan surat mandat tersebut
(Foto: tgvn.com.vn)


Pada pihaknya, Presiden Ameenah Gurib-Fakim memberitahukan bahwa Mauritius menganggap Vietnam sebagai satu pola yang sukses dalam usaha mengentas dari kelaparan dan kemiskinan, perkembangan secara berkesinambungan dan melakukan integrasi regional. Dia menyatakan bahwa Mauritius bersedia menjadi jembatan penghubung bagi barang dagangan dan jasa Vietnam masuk pasar Afrika; berharap memperkuat konektivitas antara badan-badan usaha kecil dan menengah dua negara; meneliti dan mengembangkan proyek kerjasama di semua bidang unggulannya seperti tekstil dan produk tekstil, hasil perikanan dan pariwisata. Di aspek internasional, Presiden Ameenah Gurib-Fakim menegaskan bahwa Mauritius akan selalu mendukung Vietnam di semua segi multilateral.

Komentar

Yang lain