Vietnam dan Sekretariat ASEAN Bahas Visi Komunitas ASEAN

(VOVWORLD) - Pada Kamis (18 Juli), dalam kunjungan kerja di Indonesia, Wakil Kepala Departemen Hubungan Luar Negeri Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Truong Quang Hoai Nam melakukan pertemuan dan pembahasan dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) ASEAN, Kao Kim Hourn tentang isu-isu yang terkait dengan kerja sama, konektivitas ASEAN, dan partisipasi Vietnam dalam ASEAN.
Vietnam dan Sekretariat ASEAN Bahas Visi Komunitas ASEAN - ảnh 1Wakil Kepala Departemen Luar Negeri KS PKV, Truong Quang Hoai Nam (kiri) dan Sekjen ASEAN, Kao Kim Hourn. Foto: Sekretariat ÁEAN

Dalam pertemuan ini, kedua pihak telah mencapai kesepakatan tinggi tentang pentingnya menggencarkan kerja sama, mempertahankan solidaritas dan kesatuan, menjaga dengan mantap sentralitas ASEAN demi satu Komunitas ASEAN yang kuat tentang politik, erat tentang hubungan ekonomi, berkaitan, dan rukun.

Sekjen ASEAN berbagi dengan Wakil Kepala Departemen Luar Negeri KS PKV, Truong Quang Hoai Nam tentang kemajuan yang positif dalam pembangunan Visi Komunitas ASEAN 2045 dan rencana-rencana yang terkait, menekankan perlunya meningkatkan koordinasi yang lancar dan efektif antarpilar dan antarbidang keahlian untuk menjamin penggelaran semua target yang ditetapkan secara efektif. Bapak Truong Quang Hoai Nam telah berdiskusi dengan Sekjen ASEAN tentang peluang dalam mendorong kerja sama antarpartai politik negara-negara anggota ASEAN.

Komentar

Yang lain